FOBI DKI Raih 2 Emas di Kompetisi Barongsai Tingkat Dunia

Prestasi baru saja diraih Pengurus Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (FOBI) DKI Jakarta. Para atletnya meraih dua emas di ajang kelas dunia.

Kompetisi itu bernama The First FOBI World Championship 2024 yang digelar di Britama Arena, Jakarta Utara, 17-19 Mei. Ada sekitar 350 atlet dari 10 negara yang tampil di sana dan berebut medali di tujuh nomor.

Dari tujuh nomor itu, Indonesia meraih enam medali emas, enam medali perak, dan enam medali perunggu. Dari 18 medali yang didapat, FOBI DKI meraih dua medali emas, masing-masing di kategori Pekingsai Kecepatan dan di kategori naga Kecepatan, satu medali perak di kategori Barongsai Tradisional, dan satu medali perunggu di kategori Barongsai Taolo Bebas.

Ketua Pengprov FOBI DKI Hilda Kusumadewi mengaku sangat puas dengan prestasi FOBI DKI dalam kompetisi internasional ini. Meski demikian, dia tidak mau atlet atlet barongsai FOBI DKI berpuas diri.

Baca juga: FOBI Gelar Kejuaraan Dunia, 10 Negara Ambil Bagian

Dia meminta para atlet selalu berlatih dan meningkatkan kemampuannya untuk meraih prestasi yang lebih besar lagi masa yang akan datang.

“Prestasi ini membuktikan bahwa olahraga Barongsai tidak hanya mewakili atau merepresentasikan satu suku atau etnis tertentu tetapi olah raga Barongsai adalah milik seluruh rakyat Indonesia,” ujar Hilda dalam rilis kepada detikSport.

Sementara itu Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia DKI Jakarta (KONI DKI) Hidayat Humaid mengatakan kegiatan ini merupakan titik kulminasi event keolahragaan tingkat internasional cabang olahraga Barongsai.

Ini juga jadi wujud sukses pembinaan prestasi FOBI DKI Jakarta, sehingga bisa jadi tolok ukur pembinaan olahraga prestasi di Provinsi DKI. Apalagi KONI DKI menargetkan bisa juara umum di PON 2024 Aceh-Sumatera Utara bulan September.

Baca juga: Pra PON 2024 Barongsai DKI Selesai: Simbol Pluralisme Indonesia

(mrp/adp)

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Kar-ads. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.